Bedak Kamu Jatuh & Hancur?! Jangan di Buang Dulu, Begini Cara Mudah Memperbaikinya Tanpa Alkohol!! -->

Bedak Kamu Jatuh & Hancur?! Jangan di Buang Dulu, Begini Cara Mudah Memperbaikinya Tanpa Alkohol!!

Advertisement
Mungkin Anda sudah terbiasa dengan berbagai permasalahan yang Anda hadapi dengan peralatan kosmetik Anda dan salah salah satunya adalah permasalahan dengan bedak padat Anda.

Entah berapa kali, sudah terlalu sering mungkin, Anda mengalami kejadian dimana bedak padat Anda menjadi rusak, tertumpah, hancur berantakan sehingga isinya tercecer kemana-mana yang penyebabnya pun bukan karena kesengajaan Anda.

Penyebabnya entah itu karena terjatuh, tertindih, ataupun karena tersenggol, bedak padat Anda sudah hancur berantakan dan mungkin tak layak lagi disebut bedak padat mungkin lebih tepatnya bedak puzzle kali yah.

Dibuang sayang dan gak dibuang pun memakainya harus dengan susah payah.

Ngeselin? Banget!

Marah-marah? Ngedumel? Ngeluh? Banget!

Tapi bukan berarti bedak padat Anda yang hancur itu tidak bisa dikembalikan seperti baru lagi. Tenang ada solusinya kok.

Siapkan Make Up Yang pecah

Setelah kamu menyiapkan make up yang telah pecah, gunakan tusuk gigi atau cotton bud untuk bantu menghancurkan make up tersebut seperti gambar di bawah ini.

Selain dengan cara di atas, kamu juga bisa menuangkan semua pecahan make up dalam satu wadah plastik dan kemudian menghaluskannya menggunakan sendok. Hancurkan hingga benar-benar halus ya agar hasil yang didapatkan juga semakin mendekati aslinya.

Gunakan Tissue Basah

Ambillah tissue basah dan tutupi make up yang pecah tadi. Lalu, tekan-tekanlah pecahan make up tersebut dengan menggunakan ibu jari kamu. Setelah beberapa lama, make up yang pecah akan kembali padat.

Selain menggunakan tissue basah, kamu juga bisa menambahkan sedikit air pada make up yang sudah hancur lalu kemudian tekan-tekan dengan lembut setelah ditutupi dengan tissue kering. Karena tidak menggunakan alkohol, tentunya tidak akan bahaya untuk kulit terutama untuk kamu dengan kulit yang sensitif. 

Semoga tips kali ini membantu untuk kamu :) 
Jangan lupa di share ke teman kamu yang mengalami kejadian yang serupa ya. 


EmoticonEmoticon

close